Utaite adalah sebutan bagi orang yang men-cover lagu-lagu vocaloid, anisong, game song, atau J-pop di Nico Nico Douga di bawah kategori utattemita. Utaite juga biasa disebut Nico Nico Douga Singer / Nico Singer. Utaite terkenal paling sering men-cover atau memparodi lagu-lagu vocaloid. Utaite jarang menampilkan wajahnya didepan umum. Dalam cover-cover lagunya, utaite menggunakan ilustrasi karakter masing-masing. Bahkan beberapa utaite tidak mau wajahnya diketahui publik!
Beberapa utaite telah merilis album berisi cover-cover mereka secara doujin (self-publish) di Comic Market atau Vocaloid Master. Beberapa juga telah menjadi penyanyi profesional dan merilis albumnya sendiri dibawah major label, contohnya Piko. Ada juga yang membentuk grup dan merilis album bersama, contohnya RootFive (√5).
Walaupun beberapa utaite berhasil menjadi penyanyi terkenal, sebagian besar dari mereka adalah manusia biasa. Dalam kehidupan nyata, mereka saling mengenal satu sama lain dan sering melakukan kolaborasi. Mereka juga biasa tampil di Nico Nico Live concerts atau Nico Farre.
Utaite bisa digolongkan menjadi beberapa macam: Normal Utaite, Trap, Rapper, dan Producer.
'Normal' Utaite adalah utaite yang tidak termasuk dari golongan apapun. Mereka men-cover lagu-lagu vocalid dan terkadang J-Pop. Contoh: Clear, ShounenT, Soraru, Wotamin, Hanatan, dll.
Trap adalah utaite yang dapat menyanyi dengan suara lawan jenisnya, atau mempunyai 2 macam suara (suara cewek dan cowok) Contoh Trap cowok: Piko, VipTenchou, Sekihan, dll. Contoh Trap Cewek: che:Sakurai, Valshe, dll.
Rapper adalah utaite yang menulis lirik rap untuk lagu-lagu vocaloid. Contohnya: Hashiyan, Yoppei, dll.
Producer-Utaite adalah orang-orang yang biasa mengarang lagu untuk Vocaloid, dan terkadang mereka men-cover lagu-lagu buatan mereka maupun buatan Producer lain. Producer terkadang suka memakai akhiran "-P" pada namanya. Contoh: Tourai (disebut juga Ryuusei-P), Halyosy, Koma'n, dll.
Kalau ada yang penasaran.. utaite favorit Chiharu sih, Piko dan Dasoku.. Silahkan klik linknya untuk mendengarkan suara keren mereka.
Untuk info lebih lanjut, silahkan lihat di Utaite Wikia.
credit: utaite wikia
Kalau mafumafu itu apa?
BalasHapusMafumafu itu producer sekaligus utaite yg suka meng-cover lagu buatannya sendiri:)
BalasHapusKalau reol?
BalasHapusReol (れをる) itu komposer sekaligus utaite.
HapusKalo soraru
HapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusKalau Urata, Choumiryou, sama Un:c apa ya ka?
BalasHapusUrata, Choumiryou, dan un:c itu seorang utaite.
Hapuskadang saya bingung kenapa utaite rapper kayak nqrse atau ill.bell personanya tuh cewek padahal mereka cowo. Sampai sekarang saya gak tau alasanya wwww
BalasHapusKalau Ankoku itu apa ya?
BalasHapusAnkoku itu kalau nggak salah penyanyi YouTube asal Polish yang suaranya kayak cowok padahal cewek uwu. Baca ini coba http://utaite.wikia.com/wiki/Ankoku
BalasHapusKenapa sih rata2 utaite menyembunyikan identitas asli? Padahal penasaran banget sama wajah mereka wkwk
BalasHapusKlo eve itu utaite apa?
BalasHapus